Ide Logo Unusual:
Logo | Deskripsi |
---|---|
Edit | Jenis huruf Quicksand yang geometris memberikan logo ini kesan yang bersih, sementara pilihan warna abu-abu tua dan hijau muda menyiratkan bisnis yang peduli akan lingkungan. Ikon anjing, kucing, dan ikan menyiratkan bisnis Anda yang berspesialisasi dalam kedokteran hewan. |
Edit | Ikon bohlam dengan bintang dan tanda centang menyiratkan kecerdasan dan keunggulan, sedangkan pilihan warna biru tua melambangkan keseriusan dan keandalan bisnis Anda. Ide ini kemudian dikontraskan oleh jenis huruf Gochi Hand yang menyerupai tulisan tangan, menambah kesan playful. |
Edit | Ikon berbagai bahan makanan di dalam kantong belanja yang menyerupai rumah menyiratkan supermarket rumahan yang menyediakan berbagai jenis kebutuhan. Jenis huruf Play yang geometris menciptakan ruang visual yang nyaman dipandang, sedangkan warna hijau dan putih melambangkan kesegaran produk Anda. |
Edit | Ikon anjing yang imut ini sempurna untuk bisnis pelatihan anjing atau pet grooming. Mata anjing yang melirik ke bawah mengarahkan perhatian ke nama bisnis yang terlihat modern dalam jenis huruf Days One. sedangkan warna kuning-emas dan hitam menyiratkan kreativitas dan otoritas bisnis Anda. |
Edit | Ikon pesawat ruang angkasa yang berpiksel ini menyiratkan kecanggihan dan layanan yang out of this world. Kombinasi nuansa biru memberikan desain ini ketenangan dan kesan yang serius, sedangkan jenis huruf Grenze yang mengkotak selaras dengan ikon roket yang bersudut. |
Edit | Warna abu-abu melambangkan netralitas dan stabilitas bisnis Anda, sedangkan jenis huruf Freckle Face yang memiliki karakter bergaya kartun menambahkan kesan ramah dan playful. Sementara itu, ikon gajah yang imut membantu menciptakan kesan ramah dan bersahabat, cocok untuk bisnis perlengkapan anak. |
Edit | Ikon rumah yang berbentuk tidak biasa dalam desain ini, dengan jenis huruf Special Elite yang bertekstur, memberikan logo ini kesan yang unik namun menarik. Dengan background hitam, kombinasi warna kuning-oranye dan putih tampak menonjol dan menciptakan efek yang amat memukau. |
Edit | Warna biru muda dan hijau menghadirkan daya tarik yang menenangkan dan menyegarkan, sedangkan jenis huruf Lato yang geometris menciptakan logo yang bersih. Ikon yang merupakan gabungan dari handphone, lengan berotot, dan salib medis ini sempurna untuk bisnis servis dan perawatan handphone. |
Edit | Jenis huruf Source Code Pro yang sedikit miring memberikan desain ini kesan yang dinamis. Ikon kucing yang terlihat meleleh menciptakan desain yang sedikit unik dan akan menarik bagi pelanggan muda. Sementara itu, penggunaan warna hitam menciptakan logo yang elegan dan timeless. |
Edit | Ikon spatula yang berapi-api ini dengan jelas mengkomunikasikan restoran yang berspesialisasi dalam barbeque makanan pedas, sedangkan jenis huruf Cinzel yang ramping membantu menciptakan kesan minimalis terhadap logo. Sementara itu, warna cyan dan pink memberikan logo ini kesan halus. |
Edit | Ikon kettlebell yang membentuk helm prajurit Romawi pada ruang negatif ini menyiratkan kekuatan, sempurna untuk bisnis gym. Ide ini didukung oleh pilihan warna merah ceri dan hitam yang melambangkan determinasi dan otoritas, sedangkan jenis huruf Nico Moji yang futuristik menambah kesan modern. |
Edit | Bentuk melingkar dari kuku berwarna-warni melambangkan matahari, yang menyiratkan keahlian Anda dalam nail art. Jenis huruf Poppins yang geometris membantu menciptakan desain yang minimalis, sedangkan pilihan warna pink dan kuning cerah mengkomunikasikan passion dan kreativitas bisnis Anda. |
Edit | Serif halus dari jenis huruf Laila memberikan logo ini kesan yang apik dan elegan. Ikon ikan, udang, dan cabai ini sempurna untuk sebuah restoran seafood yang menyediakan hidangan pedas, sementara kombinasi warna oranye dan abu-abu tua menyiratkan kreativitas dan keandalan bisnis Anda. |
Edit | Ikon ombak yang menyapu ban renang ini mengingatkan kita akan kesenangan saat berenang di waterpark atau pantai yang seru. Jenis huruf Gothic A1 yang membulat selaras dengan ikon ombak yang melengkung, sedangkan warna ungu membangkitkan perasaan magis dan bahagia saat beraktivitas di air. |
Edit | Spiral yang membentuk pensil menciptakan kesan unusual terhadap logo dan cocok untuk bisnis pendidikan atau jurnalisme, sedangkan warna cyan dan pink kemerahan menyiratkan ide-ide segar bisnis Anda. Hal ini dikontraskan dengan gaya industrial dari jenis huruf Blinker yang menambah kesan serius. |
Edit | Tidak biasa namun menarik, ikon tangan, sosok manusia, dan titik-titik menjadi pusat perhatian dan menjadi simbolisme yang baik untuk bisnis kiropraktik. Warna biru dan hijau menyiratkan pertumbuhan dan pemulihan, sedangkan jenis huruf Kodchasan yang memiliki gaya kasual menambah kesan ramah. |
Edit | Ikon tenda sirkus dan lintasan roller coaster mengingatkan kita akan perasaan gembira saat menikmati wahana di sebuah taman hiburan. Warna pink dan putih menyiratkan passion dan kebaikan bisnis Anda, sedangkan jenis huruf Marko One yang bergaya vintage menambahkan kesan klasik terhadap desain. |
Edit | Garis-garis unik dari jenis huruf Monoton menciptakan kesan yang futuristik. Hal ini selaras dengan ikon lingkaran yang membentuk pot tanaman di ruang negatif yang melambangkan keahlian bisnis Anda dalam merawat tanaman. Sementara itu, pilihan warna merah marun tua menyiratkan gairah bisnis Anda. |
Edit | Sebuah tangan yang menopang kucing dan anjing ini melambangkan spesialisasi Anda dalam merawat hewan peliharaan, sedangkan jenis huruf Hind Madurai yang membulat meningkatkan kesan bersahabat. Warna hitam, oranye, dan abu-abu mengkomunikasikan keseriusan, kehangatan, dan stabilitas bisnis Anda. |
Edit | Ikon kepingan es ini menciptakan kesan sejuk dan menjadi pilihan sempurna untuk bisnis yang menjual AC. Ide ini dikontraskan oleh pilihan warna pink yang menambahkan kesan hangat, sedangkan karakter yang menyerupai gaya tulisan tangan dari jenis huruf Mali menciptakan kesan kasual. |