Ide Logo Teh:
Logo | Deskripsi |
---|---|
Edit | Jenis huruf Poppins yang monolinear menciptakan kesan yang terstruktur pada desain ini. Sementara itu, garis-garis halus yang membentuk secangkir teh dengan aksen hati melambangkan teh buatan Anda yang dibuat dengan cinta. Warna oranye soft dan biru tua mewakili kehangatan dan keandalan bisnis Anda. |
Edit | Desain ini menggunakan ikon dua cangkir dengan ukuran yang berbeda untuk mewakili bisnis Anda yang menjual berbagai macam teh. Jenis huruf Sen yang geometris memberi sentuhan yang bersih pada logo ini. Warna cokelat yang mengingatkan kita akan warna teh cocok dengan hitam yang memberi kesan premium. |
Edit | Warna hijau yang identik dengan kesehatan memunculkan citra teh herbal yang dapat membantu dengan penyakit. Kualitas alami ini diperkuat oleh ikon teko dengan aksen daun di permukaannya. Sementara itu, jenis huruf Kodchasan yang bergaya kasual memberi sentuhan yang ramah dan menarik pada logo ini. |
Edit | Gaya tradisional dari jenis huruf Hind Madurai membantu menciptakan kesan yang mengundang dan autentik pada desain ini. Tangkai daun melengkung yang keluar dari cangkir menunjukkan teh organik Anda, sedangkan warna oranye keemasan melambangkan kualitas produk Anda yang tak tertandingi. |
Edit | Warna gelap pada desain ini menyampaikan gagasan mengenai keanggunan, profesionalisme, dan kecanggihan. Kualitas-kualitas ini selaras dengan jenis huruf Maven Pro yang tampak formal dan versatile. Cangkir dengan daun yang minimalis ideal untuk kafe kekinian yang menyajikan teh. |
Edit | Jenis huruf Cardo yang bergaya klasik menciptakan visual yang menawan dan indah pada logo ini. Siluet cangkir pada teko merupakan citra minimalis yang menawan untuk mencerminkan bisnis teh Anda yang didambakan pelanggan. Warna cyan tua meningkatkan kesan yang santai dan menenangkan. |
Edit | Dua daun yang membungkus cangkir mencerminkan bisnis Anda yang hanya menggunakan bahan-bahan alami terbaik dalam menyajikan teh. Jenis huruf PT Sans Caption yang bergaya kontemporer mewakili bisnis Anda yang modern, sedangkan warna oranye memunculkan citra menyeduh teh hangat di sore hari. |
Edit | Ikon cangkir teh yang memiliki detail unik pada gagangnya ini memberi daya tarik vintage yang menawan pada logo ini. Warna cokelat tua memberikan sentuhan yang bersahaja dan ramah, sedangkan jenis huruf Roboto yang bergaya mekanikal menciptakan kontras yang menarik dengan tampilan ikon yang jadul. |
Edit | Jenis huruf Ubuntu yang garis-garisnya solid membantu desain ini untuk menonjol di berbagai materi branding. Sementara itu, ikon teh hangat dengan secarik tag yang menggantung dapat menunjukkan teh yang diolah dan dibuat sendiri. Warna gelap mencerminkan kualitas yang premium dari teh Anda. |
Edit | Warna oranye membangkitkan perasaan hangat dan bahagia, dua kualitas yang ideal untuk merek yang menjual teh. Sementara itu, teh dengan uap yang ikal menciptakan ikon yang sederhana namun menawan. Garis-garis bersih dari jenis huruf Oswald melengkapi tampilan ikon yang rapi. |