Ide Logo Skincare:
Logo | Deskripsi |
---|---|
Edit | Jenis huruf Sacramento yang menyerupai tulisan tangan tahun 1950-an menambah sentuhan klasik pada desain sederhana ini. Bunga yang indah menambah sentuhan minimalis yang berselera tinggi, selaras dengan warna pink dan hitam yang menciptakan kesan keanggunan dan kesan elegan. |
Edit | Ikon bunga halus mengisyaratkan bahwa bisnis skincare Anda cocok untuk jenis kulit sensitif. Jenis huruf DM Serif Text yang apik menambahkan kesan formal pada logo. Soft pink, biru, dan putih membangkitkan kepercayaan dan ketenangan pelanggan dan menambah keindahan terhadap desain. |
Edit | Hijau menyiratkan produk skincare yang dibuat dari bahan-bahan alami, sedangkan biru tua membantu membangun kepercayaan pelanggan Anda. Ide ini sejalan dengan ikon siluet dengan dedaunan yang menawarkan produk yang natural. Jenis huruf Playfair Display yang tegas memancarkan kepercayaan diri. |
Edit | Pink dan hijau laut membawa konotasi keceriaan dan kealamian, kualitas yang ingin Anda sampaikan oleh logo Anda. Ikon yang menyerupai kupu-kupu ini melambangkan keindahan dari hasil produk Anda. Sementara itu, jenis huruf Poppins yang ramping menambah kesan minimalis dan membuat logo Anda berkesan. |
Edit | Biru, oranye, hitam, dan hijau melambangkan keandalan dan keberagaman, yang mengkomunikasikan pesan kesehatan dan profesionalisme. Ide ini pun selaras dengan ikon profil seseorang dengan dedaunan yang menyiratkan kesehatan. Jenis huruf Quantico yang mengkotak menambah kesan tegas terhadap logo. |
Edit | Jenis huruf Cardo yang elegan menyiratkan skincare berkualitas tinggi. Warna ungu melambangkan royalti dan kemewahan, kualitas yang akan membantu merek Anda menonjol dan mencapai target pasar yang dewasa. Ikon bunga yang rumit melambangkan bisnis Anda yang perhatian terhadap detail. |
Edit | Warna hot pink dan putih menyiratkan merek skincare modern yang akan menarik perhatian target pasar yang lebih muda. Ikon profil dalam chat bubble menyiratkan bahwa merek Anda sering dibicarakan. Sapuan lebar dari jenis huruf Playfair Display yang klasik membantu menciptakan logo yang menawan. |
Edit | Nuansa hijau dan pink menciptakan keseimbangan yang indah antara ketenangan dan keceriaan pada logo yang sederhana nan elegan ini. Ikon yang menyerupai daun ini menunjukkan bahwa produk Anda terbuat dari bahan-bahan alami. Sementara itu, jenis huruf DM Serif Text yang apik menambah kesan formal. |
Edit | Jenis huruf Monsieur La Doulaise yang terinspirasi dari tulisan tangan dan kaligrafi asli tahun 1930-an memunculkan citra klasik yang indah. Background kuning dipadukan dengan tulisan cokelat kemerahan melambangkan kreativitas dan passion, menyiratkan keragaman produk skincare Anda. |
Edit | Ikon bunga cantik yang sederhana ini menyiratkan selera yang tinggi serta keanggunan. Gaya ala sketch dari jenis huruf Poppins membantu menekankan semua elemen sederhana dalam logo. Sementara itu, warna hitam melambangkan keandalan dan kepercayaan yang cocok dengan estetika logo. |