Ide Logo Karnaval:
Logo | Deskripsi |
---|---|
Edit | Ikon tenda sirkus yang terbuka ini memancarkan keseruan yang akan mengundang orang-orang untuk memasukinya. Paduan warna pink dan biru tua menciptakan tampilan desain yang bergaya dan menawan, sementara jenis huruf Concert One yang membulat meningkatkan daya tarik modern pada logo ini. |
Edit | Desain yang menyenangkan ini menggunakan ikon carousel untuk menonjolkan daya tarik utama karnaval Anda yang menyenangkan. Jenis huruf Gochi Hand yang menyerupai tulisan tangan menambah kesan bersahabat. Hal ini diperkuat oleh warna hijau dan pink yang memberi efek whimsical pada desain. |
Edit | Background merah membangkitkan perasaan semangat dan energi, mengisyaratkan bahwa bisnis karnaval Anda menawarkan wahana-wahana yang mendebarkan. Ikon permen kapas mewakili suguhan manis yang tersedia di karnaval Anda, sedangkan jenis huruf Poppins yang rapi memberi logo ini kesan yang bersih. |
Edit | Jika bisnis Anda menyelenggarakan pesta ulang tahun, maka desain ini sesuai dengan merek Anda. Balon-balon dan confetti menambah kesan meriah pada logo. Warna kuning dan ungu memberikan desain tampilan yang lebih muda, selaras dengan jenis huruf Marmelad yang halus dan tampak ramah. |
Edit | Jenis huruf Aref Ruqaa yang ramping menciptakan kesan yang modern dan minimalis. Hal ini selaras dengan garis-garis bersih yang membentuk pemandangan berbagai wahana karnaval yang akan mengundang pengunjung. Sementara itu, warna hitam dan oranye memunculkan citra karnaval malam yang gemerlap. |
Edit | Lucu dan menarik, ikon kastil ini cocok untuk karnaval dengan area bermain indoor yang fantastis atau wahana kastil ajaib. Biru dan cyan menunjukkan harmoni dan meningkatkan tampilan garis terstruktur dari desain. Bentuk huruf kartun dari jenis huruf Ribeye menciptakan daya tarik yang menggemaskan. |
Edit | Terinspirasi dari tulisan pada 1960-an, jenis huruf Boogaloo memiliki daya tarik klasik yang ikonik. Ikon bianglala yang merupakan daya tarik utama logo ini menonjolkan citra wahana karnaval jadul yang memorable. Sementara itu, kuning-oranye dan ungu memberi sentuhan yang funky pada desain ini. |
Edit | Boom boom car merupakan wahana seru yang membangkitkan adrenalin dan keceriaan, dua perasaan yang ideal untuk dikaitkan dengan bisnis Anda. Warna pink melambangkan kegembiraan para pengunjung saat bermain. Jenis huruf Lily Script One yang mengalir membangkitkan kesan dinamis yang sesuai dengan ikon. |
Edit | Ikon kastil, dipadukan dengan warna kuning-oranye, menciptakan kesan magis yang menunjukkan bahwa karnaval bertema fantasi Anda sangat memorable. Aksen bintang dan balon membangkitkan kesan meriah, sedangkan jenis huruf Luckiest Guy yang bentuknya chunky menyempurnakan tampilan logo yang muda. |
Edit | Jenis huruf Playball yang bergaya sambung ini menciptakan kesan yang klasik pada desain. Sementara itu, ikon wahana ontang-anting yang memicu adrenalin melambangkan banyaknya variasi wahana ekstrem yang seru yang tersedia di karnaval Anda. Warna merah yang berenergi menghidupkan tampilan logo ini. |