Luncurkan bisnis Anda dengan logo gratis

Mulai merancang logo kustom
  • 100% Gratis. Tidak diperlukan kartu kredit kapan pun.

  • Trustpilot: Dinilai Sangat Baik dengan 4.084 ulasan

Unduh Daftar Ceklis — Cara Memulai Bisnis Restoran

Gunakan ceklis kami untuk membantu Anda mengikuti perkembangan restoran baru Anda.

Unduh Sekarang

Rencana Bisnis Restoran — Templat Gratis

Gunakan template gratis kami untuk membantu Anda membuat rencana bisnis restoran baru Anda.

Unduh Sekarang

Cara Memulai Bisnis Restoran:

15,000,000.00 IDR
3 Bulan
Cara Memulai Bisnis Restoran:

Restoran bisa menjadi usaha yang menyenangkan dan menguntungkan, jika dieksekusi dengan perencanaan yang matang dan kerja keras.

Sebelum memulai restoran Anda sendiri, Anda memerlukan rencana bisnis yang jelas dan terperinci, lokasi yang strategis, strategi pemasaran yang efektif, dan tidak lupa menu unggulan. Ikuti langkah-langkah di bawah ini untuk memulai bisnis restoran Anda.

1. 

Lakukan riset pasar.

1.1 

Lakukan riset dan tentukan konsep restoran Anda.

Lakukan riset dan tentukan konsep restoran Anda.

Konsep merupakan hal fundamental yang harus Anda tentukan saat memulai bisnis restoran. Konsep yang dimaksud mencakup gaya restoran dan menu hidangan yang ingin Anda sajikan kepada pelanggan. Tentukan konsep restoran Anda secara mendetail, namun jangan merasa terburu-buru karena detail-detail tersebut biasanya datang seiring berjalannya waktu.

Saat menguraikan konsep restoran Anda:

  • Putuskan pangsa pasar Anda.
  • Uraikan model layanan Anda.
  • Jelaskan suasana yang ingin Anda ciptakan.
  • Tentukan makanan yang ingin Anda sajikan.
  • Rencanakan menu Anda.

Meneliti konsep restoran lain dapat membantu Anda mengembangkan konsep Anda sendiri. Untuk melakukannya, Anda dapat mengunjungi website, laman media sosial, dan lokasi fisik mereka, memerhatikan makanan yang mereka sajikan, melihat setting dan suasana restoran mereka, serta mencari tahu model layanan yang mereka gunakan.

Siapkan notebook atau gunakan Google Docs untuk memperbarui dan menyempurnakan konsep restoran Anda dari waktu ke waktu.

1.2 

Ketahui target pasar Anda.

Ketahui target pasar Anda.

Riset pasar akan sangat membantu Anda menentukan siapa calon pelanggan Anda dan mencari tahu cara terbaik untuk membuat mereka puas.

Anda dapat menemukan konsumen di tempat-tempat yang ramai dan menanyakan pertanyaan Anda secara langsung, atau Anda dapat melakukan survei online dan menjangkau audiens yang lebih luas.

Buat poling di Facebook, Instagram, dan X, atau gunakan aplikasi survei gratis untuk membuat kuesioner online.

Cek kelayakan konsep restoran Anda. Siapa calon pelanggan Anda? Apakah mereka akan tertarik dengan konsep restoran Anda? Apakah pelanggan dengan daya beli yang cukup akan meramaikan restoran Anda?

Perkirakan berapa banyak calon pelanggan yang akan mengunjungi restoran Anda dan berapa banyak dari mereka yang lebih memilih opsi bawa pulang atau pesan antar.

1.3 

Lakukan riset pasar.

Lakukan riset pasar.

Lihatlah restoran sukses yang serupa dengan Anda dan coba pecahkan rahasia kesuksesan mereka. Pelajari pendapat pelanggan dengan membaca ulasan mereka dan hubungi sesama pemilik restoran untuk mengetahui restoran seperti apa yang sedang dibutuhkan oleh pasar.

Ikuti tren industri restoran dan aktiflah dengan mengikuti restoran dan chef favorit Anda di media sosial.

Anda juga bisa mendapatkan ide dan wawasan yang bermanfaat dengan mengikuti acara yang dibawakan oleh restoran-restoran lainya.

Jika Anda kesulitan terhubung langsung dengan pemilik restoran lain, coba kirimkan pertanyaan Anda melalui email. Mereka mungkin bisa lebih leluasa memberikan tanggapan di waktu luang mereka.

1.4 

Pelajari pesaing Anda.

Pelajari pesaing Anda.

Analisis pesaing Anda untuk mempelajari kekuatan dan kelemahan mereka. Cari tahu apa yang mereka tawarkan kepada pelanggan dan bagaimana Anda dapat menonjol dari mereka. Tak hanya apa yang telah mereka lakukan dengan benar, tetapi perhatikan juga kesalahan mereka sehingga Anda dapat menghindari kesalahan tersebut.

Pikirkan pula cara untuk membuat pelanggan merasa aman dan nyaman saat mereka mengunjungi restoran Anda atau memesan makanan secara online.

1.5 

Ajak orang untuk mencicipi makanan Anda.

Ajak orang untuk mencicipi makanan Anda.

Lakukan uji rasa dengan calon pelanggan dan cari tahu pendapat mereka tentang kreasi kuliner Anda. Teman dan keluarga merupakan awal yang bagus untuk melakukannya, namun terkadang tidak bisa selalu dapat diandalkan karena terkesan memihak Anda.

Cobalah mendirikan stan di supermarket lokal atau pasar petani, atau memasang iklan untuk focus group discussion.

Siapkan daftar pertanyaan yang akan membantu Anda mendapatkan masukan konstruktif dari para pencicip hidangan Anda.

Hindari pertanyaan seperti "Apakah Anda menyukai makanan ini?" atau "Bagaimana rasanya?". Akan lebih baik, jika Anda menggunakan pertanyaan spesifik seperti "Manakah dari tiga rasa berikut yang Anda sukai?" atau "Manakah di antara hidangan berikut ini yang terlalu asin/manis?".

Perhatikan baik-baik bahasa tubuh dan ekspresi wajah para pencicip. Jika mereka menambah porsi sampel mereka, kemungkinan besar itu pertanda baik.

Catat sebanyak mungkin hal selama uji rasa dan gunakan masukan negatif untuk menyempurnakan resep Anda. Jika Anda bereaksi buruk terhadap kritik yang membangun, Anda hanya membuat orang enggan mengutarakan pendapat jujur mereka.

1.6 

Kembangkan menu yang sesuai dengan target pasar Anda.

Kembangkan menu yang sesuai dengan target pasar Anda.

Gunakan informasi yang Anda peroleh dari survei, uji rasa, dan penelitian lainnya untuk mengembangkan menu yang akan disukai calon pelanggan Anda.

Menu Anda tidak harus selalu kaku. Saat Anda mendapatkan lebih banyak informasi tentang preferensi selera pelanggan Anda, silakan sesuaikan menu Anda.

Setelah Anda mengetahui target pelanggan Anda, selaraskan apa yang Anda tawarkan dengan apa yang mereka inginkan. Konsep Anda harus memenuhi kebutuhan target pasar Anda. Anda dapat tetap berpegang teguh pada konsep awal Anda demi ekspresi diri, namun Anda juga harus siap menerima risiko kegagalan yang tinggi.

2. 

Pilih nama untuk merek dagang Anda.

2.1 

Dapatkan ide dari restoran yang sudah ada.

Dapatkan ide dari restoran yang sudah ada.

Lihat nama-nama restoran yang ada. Temukan nama yang baik dan buruk, serta identifikasilah nama yang berhasil menarik pelanggan dan mana yang gagal melakukannya.

Coba pula identifikasi pola penamaan restoran. Apakah Anda menemukan kata-kata umum yang sudah digunakan? Tuliskan semuanya karena itu akan berguna nanti.

Kunjungi akun media sosial dan website restoran yang Anda teliti untuk melihat bagaimana nama-nama tersebut digunakan untuk menciptakan merek-merek ini.

Apakah ada restoran yang pernah berganti nama? Jika ya, mengapa?

2.2 

Beri bisnis Anda nama.

Beri bisnis Anda nama.

Anda dapat menemukan beberapa kata kunci untuk nama restoran Anda dengan menganalisis menu, lokasi, bahan yang digunakan dalam masakan Anda, serta minat target pasar Anda. Tuliskan semua kata kunci tersebut dan gabungkan menjadi nama restoran Anda.

Gunakan generator nama bisnis seperti NameSnack untuk menemukan lebih banyak ide nama untuk restoran Anda.

2.3 

Periksa ketersediaan nama domain.

Periksa ketersediaan nama domain.

Sebelum lebih jauh berkomitmen pada suatu nama, periksa apakah nama domain pilihan Anda tersedia. Jika Anda menggunakan NameSnack untuk menghasilkan ide nama, NameSnack juga dapat menunjukkan apakah nama domain Anda tersedia.

Selain NameSnack, Anda juga dapat menggunakan Domain Squarespace untuk mencari nama bisnis yang ada dengan mengetikkan nama domain Anda di kotak pencarian.

2.4 

Daftarkan nama bisnis Anda.

Daftarkan nama bisnis Anda.

Setelah Anda memutuskan nama yang unik untuk bisnis Anda, daftarkan nama tersebut dengan mengunjungi Pangkalan Data Kekayaan Intelektual untuk melakukan pendaftaran.

3. 

Tulis rencana bisnis.

3.1 

Lengkapi ikhtisar rencana bisnis Anda.

Lengkapi ikhtisar rencana bisnis Anda.

Menulis rencana bisnis yang formal tidak akan terasa sulit jika Anda melakukan riset Anda dengan cermat. Jawab pertanyaan-pertanyaan berikut sebagai awal persiapan penulisan rencana bisnis Anda:

  • Siapa Anda? Apa yang membuat restoran Anda benar-benar istimewa atau berbeda dari kompetitor? Pertimbangkan keseluruhan pengalaman pelanggan serta masing-masing hidangan di menu Anda.

  • Layanan/solusi apa yang akan Anda berikan? Pikirkan hal-hal yang akan menguntungkan para pelanggan. Apakah Anda menawarkan layanan pesan-antar atau apakah Anda menawarkan restoran dengan tema yang unik?

  • Siapa target pasar Anda? Seperti apa target pasar Anda? Pikirkan pelanggan yang akan sangat menikmati suasana dan/atau makanan yang Anda sajikan.

  • Siapa pesaing Anda? Bagaimana Anda dapat bersaing dengan restoran-restoran lain di area Anda?

  • Bagaimana Anda akan memasarkan restoran Anda? Bagaimana cara Anda memberi tahu klien tahu tentang makanan lezat Anda? Strategi apa yang akan Anda gunakan untuk menciptakan brand awareness terhadap restoran Anda?

  • Siapa yang akan bekerja untuk Anda? Jelaskan tim Anda secara detail. Pikirkan semua posisi yang perlu tim Anda isi agar restoran Anda sukses.

  • Bagaimana Anda menghasilkan dan membelanjakan uang Anda? Tuliskan daftar proyeksi pendapatan dan pengeluaran Anda.

  • Apa target pencapaian Anda? Buat sebuah timeline dan isi timeline tersebut dengan aktivitas yang perlu Anda selesaikan sebelum Anda dapat memulai restoran Anda. Cantumkan deadline dan karyawan yang bertanggung jawab.

3.2 

Buat rencana bisnis Anda.

Buat rencana bisnis Anda.

Membuka restoran merupakan usaha yang berisiko tinggi. Investor akan lebih mudah didekati jika Anda telah menyiapkan rencana bisnis yang matang. Rencana bisnis juga akan berfungsi sebagai roadmap dalam menjalankan bisnis Anda. Oleh karena itu, penting untuk menyusun rencana bisnis yang terperinci dan menarik.

Hal-hal penting yang harus ada dalam rencana bisnis restoran:

  • Ringkasan.
  • Deskripsi perusahaan.
  • Rencana pemasaran.
  • Rencana operasional.
  • Rencana pengelolaan.
  • Rencana keuangan.
  • Lampiran.

Unduh templat di bagian atas halaman ini untuk mempermudah proses pembuatan rencana bisnis Anda.

4. 

Bangun restoran Anda.

4.1 

Buat badan usaha.

Buat badan usaha.

Anda harus mendirikan restoran Anda sebagai badan usaha untuk tujuan finansial dan profesional. Berkonsultasilah dengan pengacara dan profesional pajak untuk menentukan struktur yang paling ideal untuk restoran baru Anda.

Beberapa bentuk badan usaha yang dapat Anda pertimbangkan diantaranya:

  • Perusahaan Perorangan: satu orang memiliki dan menjalankan bisnis — sangat cocok untuk usaha kecil dan berisiko rendah.
  • Firma: dua orang atau lebih memiliki dan menjalankan bisnis dan masing-masing dari semuanya memiliki tanggung jawab yang sama.
  • Persekutuan Komanditer (CV): badan usaha yang didirikan oleh sekurangnya dua orang yang menyetorkan modal.
  • Perseroan Terbatas (PT): adalah badan usaha yang dilindungi hukum dengan modal yang terdiri dari saham.
4.2 

Buat NPWP Usaha Dagang.

Buat NPWP Usaha Dagang.

Sebuah badan usaha memerlukan dokumen pajak yang disebut NPWP Usaha Dagang untuk menjalankan kewajiban pajaknya. Dokumen ini juga sangat berguna untuk berbagai kebutuhan bisnis, mulai dari pembuatan dokumen SIUP, pembuatan rekening koran, serta pengajuan kredit ke bank.

Dapatkan EFIN untuk mempermudah pembayaran pajak secara online.

Unduh formulir permohonan EFIN di laman resmi Direktorat Jenderal Pajak.

Permohonan EFIN dapat dilakukan secara offline maupun online. Kunjungi Kantor Pajak terdekat jika Anda ingin melakukannya secara offline. Untuk metode online, Anda dapat melakukannya via WhatsApp atau email.

4.3 

Buka rekening bisnis.

Buka rekening bisnis.

Rekening bisnis akan membantu memisahkan keuangan bisnis dan pribadi, menyederhanakan persiapan pajak, menawarkan kredibilitas, dan membantu Anda membangun hubungan baik dengan bank Anda.

4.4 

Ajukan permohonan lisensi dan izin.

Ajukan permohonan lisensi dan izin.

Ada beberapa lisensi dan izin dasar yang wajib dimiliki sebuah restoran, dan lainnya mungkin tidak berlaku untuk Anda. Temukan lisensi dan izin yang Anda perlukan dan dapatkan izin-izin ini sebelum Anda membuka restoran.

4.5 

Beli asuransi.

Beli asuransi.

Pastikan cedera, kecelakaan, dan fenomena terdaftar dalam asuransi sehingga Anda, pekerja Anda, pelanggan, dan bisnis Anda terlindungi.

Pertimbangkan beberapa jenis asuransi berikut:

  • Asuransi tanggung gugat umum.
  • Asuransi komersial.
  • Asuransi kompensasi pekerja.

Sebelum mendaftar asuransi, bandingkan penawaran beberapa perusahaan asuransi dan konsultasikan dengan agen asuransi independen.

Untuk menghemat uang, buat paket asuransi dengan polis yang berbeda dari penyedia yang sama.

5. 

Tentukan lokasi restoran Anda.

5.1 

Teliti daerah setempat.

Teliti daerah setempat.

Lakukan riset di beberapa area berbeda di sekitar Anda. Tempat yang Anda cari harus strategis, dekat dengan target pasar Anda, serta minim persaingan.

Berbelanjalah di sekitar tempat Anda akan mendirikan restoran sebelum membuat keputusan akhir.

5.2 

Pastikan Anda memiliki tempat parkir yang luas.

Pastikan Anda memiliki tempat parkir yang luas.

Berdasarkan Permen PU No. 29 Tahun 2006, disebutkan bahwa restoran membutuhkan 20 meter persegi untuk memenuhi kebutuhan parkir satu unit mobil. Untuk menghitung luas keseluruhan, perkirakan banyak pelanggan yang dapat Anda harapkan di hari tersibuk Anda, baik itu akhir pekan atau hari libur nasional.

Misalnya, kursi yang tersedia di sebuah restoran adalah 40. Jika dihitung satu kursi satu mobil, maka Anda membutuhkan setidaknya 800 meter persegi untuk memenuhi kebutuhan parkir restoran Anda.

6. 

Dapatkan pendanaan.

6.1 

Hubungi pemilik yang telah berpengalaman.

Hubungi pemilik yang telah berpengalaman.

Jangan ragu untuk bertanya maupun berkonsultasi pada para pebisnis yang telah berkiprah di industri kuliner. Beberapa di antara mereka biasanya bergabung dengan asosiasi atau perhimpunan pengusaha restoran, dan Anda bisa bergabung dengan organisasi tersebut untuk mengakses pengetahuan dan pengalaman yang telah mereka dapatkan.

6.2 

Ajukan pinjaman.

Ajukan pinjaman.

Kunjungi bank untuk mengajukan pinjaman usaha kecil. Bersikaplah dengan profesional, dan pastikan Anda mengisi formulir pinjaman dengan benar beserta dokumentasi yang diperlukan. Jangan lupa untuk membawa serta rencana bisnis yang telah Anda buat.

Cari persyaratan pembayaran yang paling menguntungkan sebelum Anda memutuskan pilihan akhir Anda.

6.3 

Dapatkan kredit tanpa jaminan.

Dapatkan kredit tanpa jaminan.

Pemerintah bekerja sama dengan beberapa bank pilihan menawarkan kredit tanpa agunan atau jaminan untuk membantu pengusaha baru dalam merealisasikan bisnis mereka. Jenisnya bermacam-macam, mulai dari Kredit Usaha Rakyat (KUR) hingga Kredit Tanpa Agunan (KTA).

6.4 

Dapatkan kartu kredit bisnis.

Dapatkan kartu kredit bisnis.

Kartu kredit bisnis dapat memberi Anda fleksibilitas finansial dan membantu memisahkan keuangan pribadi Anda dan bisnis Anda. Kartu kredit bisnis lebih mudah diajukan daripada pinjaman dan dapat membantu Anda membangun nilai kredit yang baik.

Lakukan riset mendalam dan bandingkan berbagai program kredit sebelum membuat keputusan akhir. Ada banyak kartu kredit bisnis yang menawarkan poin khusus untuk ditukar dengan berbagai hadiah uang tunai dan/atau kredit perjalanan.

6.5 

Temukan investor.

Temukan investor.

Perluas network Anda hingga Anda menemukan investor yang bersedia membiayai proposal Anda. Jangkau keluarga dan teman yang memiliki modal untuk berinvestasi dalam usaha Anda. Jika beruntung, cari angel investor untuk membantu pendanaan restoran Anda.

Angel investor adalah individu dengan jumlah kekayaan bersih tinggi yang memberikan pendanaan kepada startup sebagai imbalan berupa ekuitas kepemilikan atau royalti.

6.6 

Coba penggalangan dana.

Coba penggalangan dana.

Setelah merek Anda diluncurkan, Anda dapat mencoba mendapatkan penggalangan dana melalui situs seperti FoodStart, Kickstarter, KitaBisa, dan GoFundMe.

6.7 

Buat kesepakatan dengan tuan tanah Anda.

Buat kesepakatan dengan tuan tanah Anda.

Minta tuan rumah restoran Anda untuk mengurangi harga sewa bangunan sebagai imbalan atas saham restoran Anda. Pertimbangkan opsi ini setelah Anda mendapatkan tempat yang bagus untuk restoran Anda.

6.8 

Gunakan uang Anda sendiri.

Gunakan uang Anda sendiri.

Jika Anda sudah menabung untuk membuka restoran impian, menggunakan uang Anda sendiri adalah cara terbaik untuk menghindari hutang dan pengeluaran berlebihan. Cara ini juga memungkinkan Anda mempertahankan kendali penuh atas bisnis Anda.

Jika Anda memiliki tabungan yang cukup untuk menutupi modal awal, restoran Anda mungkin akan beroperasi lebih cepat dari yang diharapkan.

Bahkan jika Anda tidak memiliki semua dana yang diperlukan untuk mendirikan restoran Anda, menggunakan tabungan merupakan cara yang bagus untuk meminimalkan pengeluaran keseluruhan Anda.

7. 

Amankan dan persiapkan restoran Anda.

7.1 

Buatlah daftar semua yang Anda perlukan dan bandingkan harganya.

Buatlah daftar semua yang Anda perlukan dan bandingkan harganya.

Untuk mendapatkan gambaran biaya yang harus Anda keluarkan untuk membuka restoran dan apa yang diperlukan untuk memulainya, buatlah daftar hal perlu Anda beli dan bandingkan harga sebelum membuat keputusan.

Lihat kembali rencana bisnis Anda di mana Anda menguraikan kebutuhan peralatan dan inventaris Anda, serta perkiraan biayanya.

7.2 

Amankan lokasi untuk restoran Anda.

Amankan lokasi untuk restoran Anda.

Ada banyak faktor yang perlu dipertimbangkan ketika memilih tempat untuk restoran Anda, dan di tahap ini, Anda masih dalam fase melihat-lihat untuk mencari lahan yang tersedia. Hubungi broker real estat komersial di daerah Anda untuk membantu Anda menemukan tempat yang tepat.

7.3 

Lakukan shopfitting.

Lakukan shopfitting.

Lakukan shopfitting untuk mengisi restoran Anda dengan berbagai furnitur ideal yang sesuai dengan gaya dan konsep restoran Anda. Tergantung anggarannya, Anda bisa menyerahkan urusan ini pada konsultan atau melakukannya sendiri.

Berkelilinglah untuk menemukan penawaran terbaik. Lelang bisa menjadi tempat yang baik untuk mendapatkan furnitur bekas yang bagus. Tergantung anggaran dan gaya restoran Anda, Anda juga dapat berbelanja barang-barang usang lainnya di pelelangan.

Shopfitting bisa menelan biaya jutaan rupiah, tergantung furnitur dan gaya interior yang Anda inginkan.

7.4 

Belilah peralatan-peralatan kecil, perkakas, dan barang lainnya.

Belilah peralatan-peralatan kecil, perkakas, dan barang lainnya.

Ada banyak pemasok peralatan kecil, beberapa di antaranya secara khusus melayani industri restoran. Berkelilinglah untuk mendapatkan penawaran terbaik.

7.5 

Beli peralatan elektronik.

Beli peralatan elektronik.

Anda akan memerlukan point of sale (POS) restoran serta komputer untuk menerima pemesanan dan berkomunikasi dengan pelanggan, pemasok, dan pihak lain melalui email. Anda juga mungkin harus membeli beberapa televisi jika Anda ingin menarik penggemar olahraga.

7.6 

Beli peralatan dan perabot kantor.

Beli peralatan dan perabot kantor.

Anda juga memerlukan beberapa perabot kantor untuk bagian manajerial restoran tempat Anda akan melakukan administrasi. Ada banyak pemasok perabot dan peralatan kantor yang dapat dipilih.

7.7 

Beli seragam.

Beli seragam.

Seragam bisa Anda dapatkan dari perusahaan yang berspesialisasi dalam produksi seragam restoran. Sepakati terlebih dahulu jenis pakaian yang ingin Anda beli untuk karyawan Anda, lalu beli dalam jumlah yang banyak untuk mendapatkan harga yang miring.

Lihat tabel kami untuk mengetahui harga seragam restoran.

7.8 

Beli bahan makanan.

Beli bahan makanan.

Anda perlu mencari perusahaan yang dapat memenuhi kebutuhan Anda akan berbagai persediaan, seperti makanan dan minuman. Anda tidak akan bisa mendapatkan semua bahan tersebut dari satu pemasok, jadi bersiaplah untuk berurusan dengan sejumlah pemasok yang akan menjalin hubungan dengan Anda seiring waktu.

8. 

Bangun tim Anda.

8.1 

Tulis lowongan pekerjaan yang menarik.

Tulis lowongan pekerjaan yang menarik.

Buat lowongan pekerjaan yang menarik dan posting di portal lowongan kerja lokal dan media sosial.

Beberapa posisi yang mungkin ingin Anda isi di restoran Anda meliputi:

  • Manajer restoran.
  • Executive chef.
  • Sous chef.
  • Line cook.
  • Food preparation worker.
  • Barista.
  • Busser.
  • Server.
  • Runner.
  • Host.
8.2 

Identifikasi dan wawancarai kandidat terbaik.

Identifikasi dan wawancarai kandidat terbaik.

Pertimbangkan untuk menggunakan aplikasi rekrutmen serta agen rekrutmen untuk mengidentifikasi kandidat terbaik untuk lowongan Anda. Setelah itu, lakukan wawancara dan kirimkan tawaran pekerjaan.

Carilah individu yang dapat bekerja di lingkungan yang serba cepat dan bertekanan tinggi, serta tidak keberatan bekerja hingga larut malam dan di akhir pekan.

Terapkan masa probation berbayar. Jangan langsung mengambil keputusan akhir; uji keterampilan calon kandidat dengan masa probation berbayar. Probation merupakan cara yang bagus untuk mengevaluasi pelamar sebelum melakukan penambahan permanen ke tim Anda.

8.3 

Latih tim Anda.

Latih tim Anda.

Pastikan semua pekerja memahami kebijakan kesehatan dan keselamatan tempat kerja, mengetahui cara menggunakan peralatan yang diperlukan, dan karyawan front of house Anda berpengalaman dalam customer service.

Setelah Anda membangun tim Anda dan Anda membutuhkan lebih banyak tenaga kerja untuk mendukung bisnis Anda, buka lowongan kerja dengan meminta karyawan Anda menyebarkannya pada kerabat dan teman mereka.

9. 

Pasarkan restoran Anda.

9.1 

Buat website.

Buat website.

Website adalah cara yang bagus untuk memamerkan penawaran Anda sekaligus menunjukkan bisnis yang profesional. Anda dapat meminta seorang web developer untuk membangun website untuk Anda, atau Anda dapat menggunakan website builder seperti Zarla. Ke depannya, Anda dapat menambahkan fitur website yang memungkinkan pelanggan memesan terlebih dahulu.

9.2 

Siapkan akun media sosial.

Siapkan akun media sosial.

Media sosial dapat mendorong calon pelanggan untuk terlibat dengan kampanye merek Anda, melihat dan berbagi penawaran spesial terbaru, dan melakukan check in secara virtual ketika mereka mengunjungi restoran Anda.

Dorong pelanggan untuk memberi tahu orang tentang restoran baru Anda, baik dengan melakukan like, share, ataupun tag di postingan media sosial restoran Anda.

Jangan lupa tautkan media sosial restoran Anda dengan website Anda.

9.3 

Buat kampanye pemasaran.

Buat kampanye pemasaran.

Siapkan kampanye pemasaran, baik melalui email, media sosial, ataupun radio. Anda juga dapat mendekati media lokal untuk memasang iklan.

9.4 

Gunakan SEO lokal.

Gunakan SEO lokal.

Alangkah baiknya, saat seseorang melakukan pencarian untuk restoran lokal seperti "restoran terbaik di dekat saya", restoran Anda harus menonjol dalam hasil pencarian. Anda dapat mewujudkan hal tersebut dengan menggunakan teknik SEO lokal seperti membangun profil Google Business.

Sewa seseorang yang profesional jika diperlukan.

9.5 

Jadilah papan reklame berjalan.

Jadilah papan reklame berjalan.

Beritahu orang mengenai restoran Anda dan apa yang Anda tawarkan ke mana pun Anda pergi. Mencetak nama dan logo bisnis pada seragam dan kendaraan kerja/pribadi adalah cara lain untuk menyebarkan informasi tentang restoran baru Anda.

10. 

Lakukan pemeriksaan akhir sebelum grand opening Anda.

10.1 

Periksa ulang inventaris Anda.

Periksa ulang inventaris Anda.

Pastikan Anda memiliki semua yang Anda butuhkan untuk grand opening yang lancar. Centang item pada daftar ceklis Anda dan lakukan pembelian yang diperlukan jika ada yang terlewat.

10.2 

Lakukan gladi bersih.

Lakukan gladi bersih.

Selenggarakan soft opening untuk beberapa pelanggan terpilih dan biarkan mereka mengintip menu Anda dan merasakan pengalaman restoran baru Anda dalam suasana yang akrab. Siapkan beberapa hidangan khas Anda dan dapatkan masukan dari pengunjung Anda sebelum grand opening.

Jika anggaran Anda mengizinkan, Anda dapat menawarkan diskon atau promo gratis di soft opening Anda. Namun, jika dana Anda terbatas, pastikan untuk menawarkan minuman gratis atau bentuk penghargaan lainnya kepada para tamu.

Soft opening akan membantu karyawan mempersiapkan grand opening, mengatasi segala kendala operasional, membangun semangat tim, dan memberi Anda umpan balik yang penting untuk makanan, layanan, dan vibe umum restoran Anda.

Biaya Memulai Restoran:

Jenis Restoran

Biaya Awal

Food Truck

Rp.105.000.000

Diner

Rp.15.000.000

Franchise Makanan Cepat Saji

Rp.15.000.000 - Miliaran Rupiah (untuk franchise sekelas McDonald's)

Harga Seragam Restoran:

Item

Harga

Celemek

Rp.25.000-Rp.80.000

Kemeja

Rp.50.000-Rp.200.000

Celana

Rp.100.000-Rp.300.000

Persyaratan Perizinan Restoran:

Jenis Lisensi*

Keterangan

Akta Pendirian Perusahaan

Dokumen bukti yang dapat mengesahkan suatu perusahaan di mata hukum Indonesia.

Surat Keterangan Domisili Perusahaan (SKDP)

Tanda bukti bahwa sebuah perusahaan beroperasi secara legal di suatu tempat atau daerah.

Izin Menggunakan Bangunan

Surat izin yang diberikan pemerintah daerah kepada pemilik bangunan.

NPWP Usaha Dagang

Nomor pokok wajib pajak yang harus dimiliki oleh sebuah perusahaan.

Izin Ganggunan (UUG/HO)

Surat keterangan yang menyatakan tidak adanya keberatan atas lokasi usaha lokasi usaha yang dijalankan sebuah perusahaan.

Surat Pernyataan Kesanggupan Pengelolaan, dan Pemantauan Lingkungan Hidup (SPPL)

Pernyataan kesanggupan dari pemilik usaha untuk melakukan pengelolaan dan pemantauan lingkungan hidup atas dampak lingkungan dari bisnis yang dijalankan, baik itu limbah atau pun sampah dapur.

Sertifikat Laik Sehat (SLS)

Tanda bukti yang dikeluarkan Dinas Kesehatan setempat atas pemenuhan standar baku mutu dan persyaratan kesehatan olah pangan suatu perusahaan.

Tanda Daftar Usaha Pariwisata (TDUP)

Bukti tertulis yang dikeluarkan lembaga sertifikasi pada usaha pariwisata yang telah memenuhi standar usaha pariwisata.

Tanda Daftar Perusahaan (TDP)

Tanda bukti bahwa suatu perusahaan telah melakukan Wajib Daftar Perusahaan berdasarkan UUD No. 3 Tahun 1982 tentang "Wajib Daftar Perusahaan".

*Tabel ini bukan daftar yang lengkap. Anda mungkin perlu mendapatkan lisensi dan izin tambahan untuk restoran Anda.

Logo Restoran

10 logo yang menggugah selera untuk bisnis restoran Anda.

A restaurant can be costly to start, and meticulous planning is essential. The average cost for starting a restaurant in the U.S. ranges from $295,000 to $660,000.

There are also some tough questions you need to ask yourself to establish whether this is the right business for you.

Have you worked in a restaurant before, and do you know what it entails? Are you willing to work long hours, over weekends, and on holidays? Are you willing to mop floors, prepare food yourself, deal with irate customers, etc.? Can you work in a stressful, fast-paced, emotionally charged environment with people from diverse backgrounds?

The restaurant business is notoriously risky. Even the best-planned restaurants can fail, sometimes due to circumstances beyond their control. Recent studies by Dr. Haragopal Parsa from Daniels College of Business at the University of Denver, Colorado, show that 59% of restaurants fail in the first three years.

However, if you are among the 41% that succeed, the good news is that it could be financially rewarding to start your own restaurant.

FAQs:

Bagaimana cara memulai bisnis restoran?

  1. Putuskan jenis restoran yang ingin Anda mulai.
  2. Bentuk badan usaha.
  3. Ajukan permohonan NPWP Usaha Dagang.
  4. Amankan pendanaan.
  5. Buka rekening bank bisnis.
  6. Temukan lokasi yang strategis.
  7. Dapatkan izin dari Dinas Kesehatan.
  8. Bangun tim Anda.
  9. Siapkan bahan makanan.
  10. Beli peralatan.
  11. Dapatkan asuransi.
  12. Pasarkan bisnis Anda.

Berapa modal awal untuk memulai sebuah restoran?

Modal awal untuk sebuah restoran bergantung pada jenis restoran yang ingin Anda buka. Sebuah restoran kecil dapat menelan biaya awal mulai dari Rp15.000.000, sedangkan franchise makanan cepat saji dapat menghabiskan biaya sebesar Rp15.000.000 hingga miliaran Rupiah tergantung popularitas franchisenya. ​

Di mana saya dapat menemukan rencana bisnis restoran?

Lihat panduan untuk memulai restoran kami dan unduh templat rencana bisnis restoran kami secara gratis.

Artikel Terkait

Cara Memulai Bisnis Bakery

Panduan memulai bisnis bakery.

Cara Daftar Nama Domain

Pelajari cara mendaftarkan nama domain untuk bisnis Anda.

Cara Memulai Bisnis Real Estat

Panduan untuk memulai bisnis real estat.

Logo Pet Shelter

10 ide logo hebat untuk pet shelter Anda.

Logo Sepatu Boots

10 ide logo trendy untuk bisnis sepatu boots Anda.